• Posted by : Unknown November 12, 2013

    Ada adaaa aja cara perusahaan besar untuk merangkul dan memanjakan para penggemarnya. Salah satunya ini, yang dilakukan oleh Microsoft.  Sebuah video anime buatan Microsoft Singapura ditampilkan di YouTube yang didedikasikan untuk semua penggemar anime di seluruh dunia dalam perayaan Anime Festival Asia (AFA) 2013.

    Video yang unik dan seger ini adalah respon kreatif Microsoft untuk merangkul pecinta anime, sekaligus usaha Microsoft untuk rebranding (iklan pencitraan) Internet Explorer.  Video yang dapat dilihat pada link YouTube ini, menampilkan iklan viral Microsoft, Windows dan Internet Explorer. Pada video yang  berjudul "Anime Festival Asia Special Video - featuring Inori Aizawa" ini, kamu akan menemukan seorang gadis (yang moe moe ini xD) sebagai tokoh utama yang dikejar-kejar oleh  monster-monster robot mengerikan yang berusaha melumpuhkan si gadis dan merebut perisai kekuatan si gadis.

    Pada video tersebut, beberapa kali ditampilkan promosi terkait Microsoft, Windows dan Internet Explorer. Contohnya adalah pada menit ke 1:59 yang di mana menampilkan Aizawa sedang duduk di meja kerjanya dan di hadapannya ada perangkat semacam netbook yang UI-nya menampilkan khas Windows. Lalu di menit ke 2:02 menampilkan Internet Explorer.  Browser Internet Explorer , disajikan sebagai benteng melawan semua jenis pengaruh jahat di internet. Terdapat simbolisme di sini di mana si gadis muda meraih perisai dengan monogram "I" dan berubah menjadi seorang pejuang. Tokoh  protagonis  yang berusaha dibangun oleh Microsoft  adalah bahwa tokoh Inori Aizawa menjadi " maskot resmi dari Internet Explorer.  Aizawa adalah upaya terbaru Microsoft untuk memperkenalkan kembali Internet Explorer  kepada publik , menyusul penurunan jumlah pengguna sejak 2011.

    Ini nih Sosok Inori Aizawa yang Kawaii (imut) ini :D

    dan Berikut yang mau lihat Video (pendek) Anime nya. mudah-mudahan ada Anime Versi Panjang nyaa amiiiin xD

    { 1 komentar... read them below or add one }

  • Copyright © 2014 - K-OS SMKTAG- All Right Reserved

    K - OS SMK-TAG Surabaya Powered by Blogger - Di Desain oleh Johanes Djogan dan Admin SMK-TAG